Download dan Cara Reset Printer Canon G2000, Pengguna Printer Canon Harus Tahu!


Download dan cara reset printer Canon G2000 – Merk printer yang paling banyak digunakan di Indonesia, salah satunya adalah Canon. Bagi Anda yang juga merupakan pengguna Canon, cara penggunaan Canon relatif sama karena setelah digunakan dalam jangka waktu tertentu Canon butuh direset.

Cara resetnya seperti apa? Anda bisa reset printer Canon dengan menggunakan program resetter. Termasuk pengguna Canon G2000 bisa download dan cara reset printer Canon G2000 tersebut dengan resetter. Tutorial resetnya seperti apa bisa Anda simak dalam informasi berikut!

Download dan Cara Reset Printer Canon G2000

Untuk mereset printer Canon G2000 dengan resetter maka Anda perlu download terlebih dahulu program resetternya. Downloadnya dimana? Anda bisa download dengan klik di sini.

Kalau sudah Anda download, lakukan cara berikut untuk mereset printer Canon G2000 dengan resetter :

  • Pertama matikan dulu printernya dan kemudian tunggu beberapa saat
  • Tekan resume
  • Tekan tombol power dan secara perlahan lepaskan tombol resume yang ditekan tadi
  • Tetap tekan pada tombol power
  • Kalau sudah, lepaskan secara perlahan dan pada komputer akan terdeteksi perangkat yang baru
  • Jika ada peringatan abaikan saja dengan menekan tombol X
  • Software resetter yang sudah Anda download tadi kemudian install dengan cara klik kanan dan klik run as administrator
  • Klik tombol Eprom dan printer akan mengecek status Epromnya
  • Setelah klik tombol Eprom, pada clear ink counter Anda klik main dan klik set. Hal ini dilakukan guna mengosongkan tinta pada printer.
  • Pada ink absorber counter, Anda klik main dan klik set juga. Agar lebih jelas, Anda bisa simak gambar berikut,

Donwload dan cara reset printer Canon G2000

  • Kalau sudah, segera matikan printer dan aktifkan kembali printernya dengan cara menekan tombol power
  • Sampai di sini, Anda sudah berhasil melakukan reset pada printer Canon G2000 yang Anda punya.

Selain cara reset dengan metode di atas, cara reset printer Canon G2000 juga bisa dilakukan dengan menggunakan metode manual. Namun ingat, cara reset dengan cara manual tanpa resetter hanya bisa berfungsi jika sebelumnya printer belum pernah mengalami kejadian salah prosedur reset.

Jika sebelumnya pernah salah reset maka cara ini tidak akan berhasil dan Anda perlu ganti IC EEPROM-nya terlebih dahulu.

Namun jika belum pernah salah reset atau bahkan ini adalah printer baru Anda sehingga belum pernah direset, Anda bisa coba cara alternatif ini. Langkah – langkah cara reset printer Canon G2000 tanpa software sebagai berikut :

  • Pastikan printer dalam kondisi mati. Jika printer masih hidup maka matikan dulu printer Anda.
  • Kalau printer sudah dalam kondisi mati, tekan dan tahan tombol stop yang bergambar logo segitiga.
  • Lanjutkan dengan tekan dan tahan tombol power. Posisi tombolnya pada printer Canon seperti gambar berikut,

Cara reset printer MP 250 Canon Pixma

  • Lepaskan penahanan pada kedua tombol secara bersamaan
  • Tekan bagian tombol stop sebanyak 4 kali dan tekan tombol power 1 kali
  • Tekan pada bagian tombol stop sebanyak 3 kali dan tekan tombol power 1 kali
  • Ulangi lagi tekan tombol stop 5 kali dan tekan tombol power 1 kali
  • Tunggu sebentar dan printer akan mencetak satu lembar hasil reset yang telah Anda lakukan tadi
  • Matikan printer Canon Anda yang telah direset tadi
  • Kemudian hidupkan printer Canon Anda di komputer dan akan tampil sebuah notifikasi, kemudian tekan copy black satu kali.
  • Anda akan mendapatkan notifikasi yang menginformasikan bahwa printer Canon sudah online
  • Selesai, printer sudah bisa digunakan lagi.

Atau Anda merupakan pengguna printer Epson dan ingin mereset printer Epson? Secara garis besar, metode resetnya sama hanya perlu penyesuaian saja sesuai tipe printer Anda. Sebagai contoh untuk pengguna printer Epson tipe L3110. Cara resetnya baca : Download dan Cara Reset Printer Epson L3110

Itulah sedikit informasi yang kami dapat sampaikan tentang download dan cara reset printer Canon G2000. Selamat mencoba dan semoga berhasil ya!

Leave a Comment