Daftar Kode Reset Printer Brother, Apa Saja?


Daftar kode reset printer brother – Printer Brother yang mengalami error bisa direset. Selain cara reset dengan resetter atau pun manual, reset printer Brother bisa dilakukan dengan kode – kode. Kode – kode tersebut yang digunakan untuk mengatasi error printer yang terjadi atau dialami.

Bagi Anda yang ingin tahu daftar kode reset printer Brother seperti apa, Anda bisa simak informasi lengkapnya berikut ini!

Daftar Kode Reset Printer Brother

Kalau bicara daftar kode reset printer Brother, dalam melakukan reset Anda akan menemukan beberapa kode berikut :

  • Machine Error 46
  • PURGE 09099 atau,
  • PURGE diikuti dengan angka kode lainnya

Apa artinya kode tersebut?

daftar kode reset printer Brother

Kode tersebut merupakan perintah reset pada printer yang akan ditemukan oleh pengguna selama proses reset dijalankan. Berikut tata cara reset printer Brother yang Anda perlu tahu :

  • Matikan printer yang mengalami error terlebih dahulu
  • Masuk ke safe mode pada printer. Caranya dengan Anda tekan dan tahan tombol menu secara bersamaan. Ketika menekan tombol menu tersebut, segeralah menghubungkan kabel powernya.
  • Kalau sudah menyala kembali, layar LCD akan menampilkan tulisan Machine Error 46.
  • Tekan pada tombol atas sampai menunjukkan angka 8 dan tekan tombol Oke
  • Tekan kembali tombol atas sampai menunjukkan angka 0 setelahnya tekan kembali tombol Oke
  • Tekan pada tombol mono sampai Anda menemukan kode reset PURGE 09099 atau pada beberapa jenis printer Brother kode reset yang akan muncul adalah PURGE saja atau PURGE dengan diikuti angka lain selain yang sudah disebutkan sebelumnya.
  • Tekan tombol atas sampai menunjukkan angka 2, dan kemudian tekan tombol Ok.
  • Lakukan kembali dengan Anda menekan tombol atas sampai menunjukkan angka 7 dan tekan kembali tombol Oke.
  • Ulangi lagi dengan menekan tombol atas sampai angka 8 ditunjukkan kemudian tekan tombol Oke.
  • Tekan tombol atas sampai menunjukkan angka 3 dan tekan tombol Oke
  • Tekan tombol atas lagi sampai menunjukkan angka 9 dan kemudian tekan tombol Oke.
  • Sekali lagi lakukan penekanan tombol atas sampai muncul kembali angka 9 dan tekan tombol Oke lagi.
  • Tunggu sampai beberapa saat. Jika proses sudah selesai dilakukan maka printer sudah berhasil direset dan Anda bisa coba test apakah sudah bisa digunakan seperti sedia kala untuk melakukan berbagai keperluan pencetakan dokumen.

Selain mengetahui bagaimana cara resetnya, bagi Anda pengguna printer Brother yang akan selalu dilakukan adalah scan dokumen. Cara scan dokumen pada printer Brother cukup mudah. Langkah – langkahnya baca : Cara Scan Dokumen di Printer Brother Flatbed/ADF

Demikian sedikit ulasan informasi yang kami dapat sampaikan. Semoga informasi yang kami berikan di atas menjadi solusi yang solutif khususnya untuk Anda pengguna printer Brother.

Leave a Comment