Spesifikasi Printer Canon Pixma G6070 Fitur Lengkap Multifungsi
Printer Canon Pixma G6070 – Pada artikel kali ini arenaprinter.com akan membahas tentang salah satu dari printer canon terbaru yang dibekali dengan tangki tinta original pabrikan yang telah terintegrasi dengan sistem pencetakan infus (ciss). Kami akan mengulas lebih detail printer tipe ini juga membagikan spesifikasi lengkap printer Canon Pixma G6070.
Pembahasan tentang printer ini memang cukup menarik, karena sejak peluncuran perdananya di Indonesia, printer besutan Canon ini banyak menarik perhatian para pengguna All-In-One Printer, kenapa begitu ? ini dikarenakan cukup banyak pengguna printer canon dengan tangki tinta di generasi sebelumnya, dan mereka telah menanti – nanti untuk mengetahui keunggulan dan kelebihan apa yang dibekalikan pada printer ini, tidak berlama – lama langsung saja baca ulasanya, berikut ini
Review Keunggulan dan Kelebihan Canon G6070
Keunggulan dari spesifikasi Canon Pixma G6070 tidak perlu diragukan lagi. Pasalnya, printer ini hadir dalam desain yang mendukung percetakan volume tinggi hingga 8.300 halaman hanya dengan bermodalkan satu botol tinta.
Printer Canon Pixma G6070 ini sebanarnya dilengkapi dengan dua pilihan kualitas cetak, yaitu Standard Mode dan Economy Mode. Jika fitur Standard Mode printer yang digunakan maka jumlah dokumen yang mampu dicetak sebanyak 6.000 halaman yang menghabiskan 1 botol tinta hitam isi ulang dan 7.700 halaman yang menghabiskan 1 botol tinta warna. Jika fitur Economy Mode yang digunakan, maka printer ini bisa mencetak hingga 8.300 halaman yang menghabiskan hanya 1 botol tinta hitam saja. Luar biasa hemat bukan?
Printer Canon Pixma G6070 sangat cocok digunakan untuk kebutuhan cetak dokumen di rumah, pelaku bisnis kecil dan menengah, serta kantor yang aktifitas sehari-harinya membutuhkan cetak dokumen dalam jumlah banyak, berikut ulasan mengenai kelebihan dan kekurangan Printer Canon Pixma G6070
Baca Juga :
- Mengatasi Hasil Cetakan Printer Putus – Putus
- Pilihan Printer Hp dengan Tangki Tinta orignal pabrikan
Detail Spesifikasi Printer Canon Pixma G6070
1.Kinerja Printer
Spesifikasi printer Canon Pixma G6070 ini cukup handal dan bersifat all in one, yaitu bisa digunakan untuk printer, scan, serta copy dokumen. Kecepatan kinerja cetak Standarnya adalah ISO (A4) yang bekerja hingga 13,0ipm hitam / 6ipm warna.
Printer ini juga dilengkapi dengan beberapa fitur canggih seperti Hi-speed USB 2.0, AirPrint, Wireless, Wired LAN, Wireless / Wired LAN Pictbridge, Mopria, serta Direct Wireless. Meskipun printer ini mampu mencetak hingga 8.300 halaman untuk fitur Economy Mode, tapi sangat disarankan membatasi jumlah volume cetak untuk setiap harinya maksimal sampai 1.500 halaman saja. Hal ini agar printer ini lebih awet dan bisa digunakan dalam waktu yang lebih lama.
2.Tinta Botol Pencetakan Volume Tinggi
Spesifikasi printer Canon Pixma G6070 ini semakin dimaksimalkan kinerjanya dengan tinta botol pencetakan volume tinggi yang mampu mencetak hingga 8.300 halaman (B/W) dan 7.700 halaman (warna). Untuk memenuhi kebutuhan cetak dokumen dalam jumlah besar dan hemat tinta, maka menggunakan printer Canon Pixma G6070 ini sangatlah tepat.
3.Desain Botol Tinta Anti Tumpah
Botol tinta yang disematkan pada printer ini benar-benar anti tumpah. Desain ujung botol dan wadah yang yang ada cukup unik. Belum lagi pengisian tintanya akan berhenti secara otomatis saat lubang udara wadah tinta menyentuh permukaan cairan.
4.Pencetakan Bolak-Balik Otomatis
Salah satu spesifikasi printer Canon Pixma G6070 yang sangat menguntungkan pengguna adalah kemampuan printer ini dalam melakukan proses cetak dokumen 2 sisi secara otomatis. Hal ini tentu lebih memberikan efesiensi waktu bagi pengguna, disamping kenyamanan dan produktivitas yang lebih tinggi.
5.Pengumpanan Kertas 2-Arah
Canon Pixma G6070 mampu menerima pemuatan kertas dalam 2 arah (kaset depan dan tray belakang). Hal ini menjadikan printer tersebut selalu siap kapanpun untuk mencetak 2 jenis atau ukuran media yang berbeda.
6.Mendukung kegiatan fotografi profesional
Spesifikasi printer Canon Pixma G6070 ini sangat mendukung kegiatan fotografi profesional. Pasalnya, printer ini mampu mencetak foto ukuran besar tanpa batas tepi, sehingga hasil cetak foto lebih maksimal dan memuaskan. Apalagi printer ini sudah dilengkapi dengan fitur yang memungkinkan pengguna untuk mencetak photo secara langsung dari perangkat yang digunakan mengambil gambar, misalnya smartphone.
Spesifikasi Lengkap Canon G6070
- Multifungsi (cetak, Scan, Copy)
- Teknologi Printer : Inktank Colour printer
- Kecepatan cetak Standar ISO (A4) hingga 13,0 ipm hitam / 6,8 ipm warna
- Printing Resolution : 4800 x 1200 dpi
- Scanner : Flatbed (1200 x 2400 dpi)
- Copy (Salin) : Kira-kira 20 detik / 5.1 detik
- Maksimal Salin : 99 halaman
- Maksimal ukuran Dokumen : A4
- Jumlah Nozzle : 1.792 nozzle
- Konektifitas : Hi-speed USB 2.0, Wireless, Wired LAN, Wired LAN
- Dukungan Aplikasi : Pictbridge, Mopria, AirPrint,
- Siklus cetak bulanan : 5.000 halaman
- Sistem Operasi yang di dukung : Windows 10, Windows 8.1, Windows 7 SP1
- Dimensi : 403 x 671 x 306 mm
- Berat : 8,1 kg
Harga Printer Canon G6070
Info Harga Printer G6070 Terbaru | |
Harga Printer baru | Rp. 4.950.000 |
Harga Printer bekas | Cek Harga Printer Disini |
Itulah dia informasi dan ulasan arenaprinter.com mengenai printer inktank terbaru canon ini, sebelum mengakhiri kami juga memiliki satu hal yang paling disukai pada canon ini selain pada hasil cetakanya, apa itu ? yaitu dapat mencetak dari laptop dan smartphone langsung ke printer melalui jaringan direct wireles, sehingga lebih cepat tanpa perlu terhubung dulu dengan router. Sekian semoga bermanfaat dan membantu Anda, Terimakasih.